Jumat, 30 Agustus 2013

Cuplikan Gol: Fiorentina [2] 0-1 [2] Grasshopper (Play off Liga Europa)

 
Jumat, Agustus 2013, pukul 02.00 WIB, Stadio Artemio Franchi, Firenze

Firenze, SunduL - Fiorentina gagal meraih kemenangan dihadapan pendukungnya sendiri ketika menghadapi Grasshopper di leg kedua babak play off Liga Europa 2013/14. Meski demikian, La Viola tetap lolos ke babak fase grup karena menang dengan perolehan gol tandang.

Fiorentina kalah gara-gara gol semata wayang dari Nassim Ben Khalifa dimenit ke-41. Namun skor agregat akhir merupakan 2-2, dimana Fiorentina memiliki torehan 2 gol tandang dalam agregat akhir.


Susunan Pemain:

Fiorentina: Neto, Rodriguez, Pasqual, Tomovic, Savic, Joaquin (Aquilani 62′), Pizarro, Fernandez (Bakic 86′), Borja Valero, Cuadrado (Ilicic 46′), Gomez.
Grasshoper: Burki, Grichting, Pavlovic, Lang, Vilotic, Gashi (Hajrovic 75′), Salatic, Abrashi, Nzuzi, Ngamukol (Caio 84′), Ben Khalifa (Vonlanthen 84′).

Sumber:
image image image

Senin, 26 Agustus 2013

Cuplikan Gol: Fiorentina 2-1 Catania (Serie A)

 
Selasa, 27 Agustus 2013, pukul 01.45 WIB, Stadio Artemio Franchi, Firenze

Firenze, SunduL - Fiorentina berhasil mengawali Serie A musim 2013/14 ini dengan hasil yang cukup bagus. Menjamu Catania La Viola berhasil menang dengan skor 2-1.

Dua gol kemenangan Fiorentina dalam laga ini diciptakan oleh Giuseppe Rossi dimenit ke-14 dan David Pizarro dimenit ke-28. Sedangkan satu gol balasan Catania dalam laga ini diciptakan oleh Pablo Barrientos dimenit ke-22.

Kemenangan ini menjadi perolehan 3 poin pertama bagi Fiorentina diklsemen sementara saat ini. Sedangkan Catania masih harus menunggu pekan depan untuk berburu poin pertama.


Laga berikut Fiorentina pada giornata ke-2 adalah bertandang ke markas Genoa di Stadio Artemio Franchi. Kick off akan dimulai pada hari Senin, 2 September 2013, pukul 01.45 WIB.

Sumber:

image image image

Kamis, 22 Agustus 2013

Cuplikan Gol: Fenerbahce 0-3 Arsenal (Playoff Liga Champions)

Istanbul, SunduL - Arsenal sukses meraih kemenangan gemilang ketika menyambangi markas Fenerbahce dalam laga play off Liga Champions. The Gunners menang dengan skor 0-3 tanpa balas dalam laga ini.

Tiga gol kemenangan Arsenal dalam laga ini diciptakan oleh Kieran Gibbs dimenit ke-51, Aaron Ramsey dimenit ke-65, dan Olivier Giroud (penalti) dimenit ke-78. Pasukan Arsene Wenger meraih modal yang gemilang untuk laga di leg kedua.

Arsenal akan gantian menjamu Fenerbahce di Emirates Stadium untuk laga leg kedua. Kick off  akan dimulai pada hari Rabu, 28 Agustus 2013, pukul 01.45 WIB.



Sumber:

image image image

Minggu, 18 Agustus 2013

Cuplikan Gol: Swansea City 1-4 Manchester United (Premier League)

Sabtu, 17 Agustus 2013, pukul 23.30 WIB
Liberty Stadium, Swansea

Swansea, SunduL - Laga perdana David Moyes menangani Manchester United di Liga Premier Inggris musim 2013/14 berakhir dengan gemilang. Bertandang ke markas Swansea City, MU berhasil menang dengan skor 1-4.

Empat gol kemenangan MU dalam laga ini, setengahnya diciptakan oleh Robin van Persie dimenit ke-34 dan dimenit ke-72. Setengah sisanya diciptakan oleh Danny Welbeck dimenit ke-36 dan dimenit ke-92.

Kemenangan ini memberi 3 poin pertama bagi MU dalam usaha mereka mempertahankan gelar juara Liga Premier musim 2013/14 ini. Sedangkan poin Swansea City belum berubah dari angka 0.




Sumber:

image image image

Minggu, 11 Agustus 2013

Cuplikan Gol: Gyori ETO 1-4 Bayern Munchen (Persahabatan)

 
Minggu, 11 Agustus 2013, pukul 21.00 WIB
Stadion ETO, Gyor
Gyor, SunduL - Bayern Munchen sukses menang dengan skor 1-4 ketika menghadapi klub asal Hongaria, Gyori ETO dalam laga uji coba.

Sempat tertinggal terlebih dahulu dibabak pertama karena gol Leandro Martinez dimenit ke-40, Munchen baru membalas dibabak kedua, melalui 2 gol Xherdan Shaqiri dan Mario Gotze. Gol-gol tersebut terjadi dimenit ke-58, menit ke-63, menit ke-72 dan dimenit ke-90.

Susunan Pemain Munchen (4-1-4-1):

Starke, Rafinha, Van Buyten, Martinez, Contento, Kirchhoff, Weiser (Gotze 60′), Derflinger (Ribéry 65′), Thiago, Shaqiri, Müller (T. Schweinsteiger 74′).

Sumber:

image image image

Cuplikan Gol: Liverpool 0-1 Celtic (Persahabatan) - Cuplikan Gol Sundul

Sabtu, 10 Agustus 2013, pukul 23.00 WIB
Aviva Stadium, Dublin

Dublin, SunduL - Liverpool gagal mempertahankan rekor 100 persen kemenangannya dalam pra musim. Di laga terkahir menghadapi tim asal Skotlandia, Celtic, The Reds takluk dengan skor tipis 1-0.

Satu gol yang diciptakan oleh Celtic dalam laga ini diciptakan oleh Amidio Balde  dimenit ke-12.

Dari 7 yang Liverpool jalani dalam pra musim, 6 tim yang berhasil mereka taklukan adalah Preston North End 0-4, tanah air kita, Indonesia 0-2, Melbourne Victory 0-2, Thailand 0-3, Olympiakos 2-0, dan Valerenga 1-4.


Susunan Pemain:

Liverpool: Mignolet, Johnson, Toure, Wisdom, Enrique, Lucas, Gerrard, Allen (Henderson 58′), Downing (Ibe 72′), Aspas (Sturridge 46′), Coutinho.
Celtic: Zaluska (Forster 46′), Matthews, Lustig, Mouyokolo, Izaguirre (Findlay 64′), McGeouch, Kayal (George 84′), Irvine, Stokes, Balde (Atajic 70′), Watt (Henderson 84′).

Sumber:

image image image

Sabtu, 10 Agustus 2013

Cuplikan Gol: Napoli 2-1 Benfica (Persahabatan) - Cuplikan Gol Sundul

Sabtu, 10 Agustus 2013 pukul 02.00 WIB
Stadio San Paolo, Napoli

Napoli, SunduL - Napoli sukses menang dari Benfica dengan skor akhir 2-1 pada pertandingan persahabatan. Bintang Napoli, Gonzalo Higuain cetak gol debutnya dalam laga ini.

Tak butuh waktu lama bagi Napoli untuk membuka keunggulan. Dimenit ke-6 Valon Behrami sudah menjebol gawang Benfica yang dikawal oleh Artur Moraes. Namun sebelum turun minum, Luisao menyamakan kedudukan sehingga paruh waktu pertama berakhir dengan skor 1-1.

Higuain-lah yang menjadi pahlawan Partenopei dalam laga ini. Ia berhasil menciptakan gol kemenangan bagi Napoli di menit ke-70.


Susunan Pemain:

Napoli: Reina (Rafael 46′), Mesto (Maggio 46′), Albiol (Gamberini 74′), Britos (Cannavaro 46′), Zuniga (Mesto 46′), Inler (Dzemaili 46′), Behrami (Radosevic 79′), Callejon (Novothny 84′), Hamsik (Pandev 63′), Insigne (Mertens 46′), Higuain (Calaio 74′)

Benfica: Artur, Luisao, Sulejmani (Amorin 46′), Cortez (Melgareco 61′), Maxi Pereira, Rodrigo (Silvio 46′), Gaitan, Matic (Gomes 79′), Garay, Perez (Djuricic 79′), Markovic (John 60′).

Sumber:

image image image




Senin, 05 Agustus 2013

Cuplikan Gol: Arsenal 1-2 Galatasaray (Emirates Cup)

 
Minggu, 4 Agustus 2013, pukul 22.20 WIB
Emirates Stadium, London

London, SunduL - Didier Drogba dua gol, Galatasaray sukses menaklukan Arsenal dengan skor akhir 1-2 dan keluar sebagai pemenangan Emirates Cup tahun ini.

Arsenal sebenarnya sudah unggul 1-0 pada babak pertama, namun masuknya Didier Drogba dan Wesley Sneijder dibabak kedua, memiliki efek yang sangat berbeda dalam pertandingan.

Gol pertama manatan punggawa Chelsea tersebut terjadi dimenit ke-77 melalui titik putih, dan gol keduanya terjadi dimenit ke-85.

Kemenangan ini menjadikan Galatasaray keluar sebagai juara karena memiliki total 9 poin diklasmen. Juara bertahan Super Lig tersebut memenangkan dua laga yang ada menjadi 6 poin, dan ditambah 3 gol yang ia mereka ciptakan.

Sedangkan sang tuan rumah mengakhiri turnamen diperingkat ketiga dibawah Porto dengan koleksi 3 poin, 1 kekalahan, 1 seri dan menciptakan 2 gol.


Susunan Pemain:

Arsenal: Szczesny, Jenkinson, Sagna, Mertesacker, Gibbs (Miquel 69′), Arteta, Ramsey (Akpom 81′), Oxlade-Chamberlain, Cazorla (Zelalem 61′), Walcott (Podolski 81′), Sanogo (Giroud 61′)
Galatasaray: Muslera, Semih, Riera, Chedjou, Eboue, Melo (Sarioglu 66′), Engin Baytar (Gulselam 32′), Altintop (Colak, 45′), Amrabat, Elmander (Drogba 45′) Umut Bulut (Sneijder 45′).

Sumber:

image image image

Sabtu, 03 Agustus 2013

Cuplikan Gol: Arsenal 2-2 Napoli (Emirates Cup)

Sabtu, 3 Agustus 2013, pukul 22.20 WIB
Emirates Stadium, London

London, SunduL - Arsenal hampir menerima kekalahan ketika meladeni Napoli sebagai tuan rumah kompetisi Emirates Cup. Sempat tertinggal 0-2 terlebih dahulu pada babak pertama, The Gunners masih mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Napoli mengungguli paruh waktu pertama berkat gol dari Lorenzo Insigne dimenit ke-7, yang kemudian digandakan oleh Goran Pandev pada menit ke-28. Arsenal sebenarnya sudah mendapat kesempatan emas untuk mengubah skor dibabak pertama setelah mendapat hadiah penalti dari wasit. Namun Lukas Podolski sebagai eksekutor tak mampu menjebol gawang yang dijaga oleh Pepe Reina.

Gol balasan Arsenal baru terjadi dimenit ke-71. Olivier Giroud berhasil menciptakan gol indah melelaui tendangan salto dan memperkecil ketinggalan menjadi 1-2. Terakhir Arsenal diselamatkan berkat gol Laurent Koscielny ketika laga sudah menunjukan menit ke-87.

Atas hasil seri ini, masing-masin tim mendapat perolehan 1 poin diklasemen sementara.
Kompetisi Emirates Cup ini akan dilanjutkan kembali pada hari Minggu, 4 Agustus 2013. Dimana Arsenal akan meladeni Galatasaray pada pukul 22.20 WIB, dan Napoli meladeni Porto pada pukul 20.00 WIB.


Susunan Pemain:

Arsenal (4-2-3-1): Fabianski, Jenkinson (Sagna 56′), Koscielny, Mertesacker, Gibbs, Ramsey (Oxlade-Chamberlain 62′), Wilshere (Arteta 62′), Rosicky, Gnabry (Walcott 56′), Podolski, Giroud.
Napoli (4-2-3-1): Reina, Mesto, Cannavaro, Britos (Albiol 62′), Armero, Behrami (Dzemaili 85′), Inler, Insigne (Dossena 76′), Hamsik (Mertens 65′), Callejn (Maggio 46′), Pandev (Higuain 46′).

Sumber:
image image image



Jumat, 02 Agustus 2013

Cuplikan Gol: Bayern Munchen 2-1 Manchester City (Final Audi Cup)

 
Jumat, 2 Agustus 2013, pukul 01.30 WIB
Allianz Arena, Munchen

Munchen, SunduL - Bayern Munchen sukses menjuarai Audi Cup, usai menaklukan Manchester City dengan skor akhir 2-1 pada partai final.

Tampil dihadapan para pendukungnya sendiri, Munchen berhasil mendominasi permainan. Namun pada paruh waktu pertama skor masih berupa kacamata 0-0.

Begitu babak kedua dimulai, Die Roten harus terdiam sejenak. Alvaro Negredo berhasil membawa timnya unggul terlebih dahulu berkat gol yang ia ciptakan dimenit ke-61.

Meski demikian, tak butuh waktu yang lama bagi pasukan Pep Guardiola membalas ketinggalannya tersebut. Berawal dari kesalahan Pablo Zabaleta yang melakukan handsball dikotak terlarang, Munche mendapat hadiah penalti dimenit ke-65, dan dapat dituntaskan dengan baik oleh Thomas Muller.

Terakhir Mario Mandzukic yang menjadi pahlawan kemenangan Munchen. Tampil sebagai pemain pengganti, ia hanya butuh waktu 15 menit untuk membuktikan ketajamannya. Pada menit ke-72 ia sukses melayangkan sundulan keras yang tak mampu diantisipasi Costel Pantilimon.



Susunan Pemain:

Bayern Munchen (4-1-4-1): Neuer, Lahm (Weiser 90+1′), Martinez (Van Buyten 68′) Dante (Boateng 68′), Alaba, Thiago (Mandzukic 57′), Robben (Shaqiri 57′), Schweinsteiger (Kirchhoff 62′), Kroos (Rafinha 59′), Ribery, Muller.
Manchester City (4-2-3-1): Pantilimon, Zabaleta, Kompany, Boyata, Clichy, Fernandinho, Barry (Yaya Toure 46′), Milner, Jovetic (Jesus Navas 46′), Nasri, Negredo (Dzeko 74′).

Sumber:
image image image